INFOSEHAT-Rasa jemu dengan aktivitas sehari-hari yang monoton, memang terkadang datang. Sama halnya ketika mungkin Anda merasa bosan dengan kehidupan seks dengan pasangan. Tak usah khawatir, hal ini masih termasuk normal.
“Tidak ada tolok ukur yang baku tentang normal tidaknya aktivitas seks. Jika Anda merasa tertekan mengenai hal tersebut, mungkin Anda sedang punya masalah,” ujar asisten profesor kebidanan, Dr Jan Shifren, di Harvard Medical School, Boston.
Jika ingin mengembalikan semangat dalam kehidupan seks Anda dengan pasangan, lakukan jurus ini dapat membantu ranjang anda kembali 'hidup' dan penuh gairah, simak uraian berikut seperti yang dilansir dari Foxnews, Jumat (29/7/2016):
1. Tidur yang cukup
Tidur dan gairah seks mungkin tampak seperti sesuatu yang berlawanan, namun para ahli sependapat bahwa tidur yang cukup adalah afrodisiak (zat kimia yang dapat merangsang gairah seksual) nomor satu.
“Sangat penting untuk beristirahat, meski itu berarti Anda mengubah jadwal untuk melakukan keintiman dengan pasangan di lain hari,” ujar terapis seks bersertifikat, Suki Hanfling.
2. Olahraga
“Latihan yang baik dapat memompa dopamin tubuh dan hal ini akan meningkatkan kadar testosteron,” ujar seorang antroplog di Rutgers University dan penulis buku ‘Why We Love: The Nature and Chemistry of Romantic Love‘, Helen Fisher.
Dopamin adalah zat kimia dalam otak yang secara langsung atau tidak langsung mempengaruhi hampir semua sel di dalam otak dan mempengaruhi (mood) suasana hati.
Tubuh yang rajin berolahraga dan senantiasa bugar akan cukup memproduksi dopamin yang berpengaruh pada kesegaran jiwa dan raga.
3. Pergi berbelanja
“Coba untuk menghabiskan sedikit uang untuk diri Anda sendiri. Ambil waktu untuk menemukan apa yang membuat Anda kembali bergairah dengan berbelanja sesuatu yang Anda suka,” ujar penulis Getting the Sex You Want: A Woman’s Guide to Becoming Pleased, Proud, and Passionate in Bed, Leiblum.
Berbelanja atau sekedar melihat-lihat bisa dikatakan sebagai bentuk rekreasi. Saat berekreasi tubuh lebih relaks dan perasaan senang pun meningkat.
4. Bersabar
Bersabar lah dengan pasangan dan diri Anda sendiri, lakukan hal positif dan jangan memperburuk keadaan. “Seks itu seperti memasak. Bisa berakhir dalam kelezatan atau malah hambar, maka itu penting untuk menikmati setiap prosesnya,” ujar Hanfling.
Bersabar sebenarnya salah satu cara alami untuk ‘menghimpun’ atau menyimpan energi. Sebaliknya, dalam amarah tubuh mengeluarkan begitu energi percuma, tidak baik untuk kesehatan lahir batin. Kendalikan emosi anda.
Nah, silahkan coba’jurus’ TOPER-B ini, yaitu Tidur yang cukup, Olahraga, Pergi berbelanja, dan Bersabar, niscaya kehidupan seksual anda kembali dipenuhi oleh gairah. Sumber Liputan6. (kbr)
Artikel menarik lainnya:
Inilah 10 Manfaat Bercinta Bagi Kesehatan Jiwa dan Raga
Benarkah Seks di Pagi Hari Lebih Menyenangkan dan Menyehatkan?
Post a Comment