Unknown Unknown Author
Title: Resep Sop Ikan Salmon yang Baik Bagi Ibu Hamil
Author: Unknown
Rating 5 of 5 Des:
HEALTHY FOOD-Kandungan gizi ikan salmon memang tinggi, sangat baik bagi ibu hamil dan janin. Maka penting bagi bunda untuk paham resep ca...
Sop Ikan Salmon

HEALTHY FOOD-Kandungan gizi ikan salmon memang tinggi, sangat baik bagi ibu hamil dan janin. Maka penting bagi bunda untuk paham resep cara memasak ikan salmon untuk ibu hamil supaya nutrisi padanya tidak hilang karena proses memasak dan juga sesuatu yang berbahaya hilang yaitu bakteri, kuman dan lainnya.

Ibu hamil memang dianjurkan ahli gizi untuk mengkonsumsi ikan salmon karena tinggi akan zat asam lemak tak jenuh ganda yang bakal mencerdaskan otak dan menjaga kesehatan sistem sarafnya. Ikan salmon itu sama baiknya dengan ikan sejenis yaitu ikan tengiri dan ikan tuna, mereka semua tinggi kadar lemak esensial omega 3 yang bakal membuat anak pintar, dan masih ada nutrisi lain di ikan salmon yang baik untuk wanita hamil yaitu protein, selenium, vitamin A, vitamin D dan vitamin B12.

Namun ada baiknya asupan ikan salmon atau dalam bentuk minyak ikan tidak berlebihan pada minggu terakhirr menjelang kelahiran, dapat mempengaruhi kandungan asam lemak omega 3 pada ASI, yang mempengaruhi pembentukan imunitas pada bayi, sebagaimana dilansir dari MedicalDaily.

Perlu anda tahu pengolahan ikan salmon bagi ibu hamil ada baiknya cukup direbus atau ditumis sebentar saja, hal ini adalah untuk tetap menjaga kadar nutrisinya tidak hilang akibat proses memasak terlalu lama. Berikut adalah resep sup ikan salmon yang selain lezat sudah pasti lebih sehat.

Bahan:

  • 300 gram filet salmon, potong-potong dadu 
  • 1/2 bawang bombay, iris-iris 
  • 1 buah bawang putih, memarkan 
  • 2 buah wortel,  iris-iris menyerong 
  • 2 kentang, potong-potong dadu 
  • 2 utas daun bawang, iris-iris kasar 
  • 300 ml air kaldu 
  • 1/2 sdt garam 
  • 1/2 sdt gula pasir Air bersih secukupnya 

Cara membuat:

  1. Ambil wadah, berikan sedikit air, kemudian rendam daging salmon selama sekitar 15 menit. Cuci bersih. Celupkan daging salmon sebentar kedalam air yang mendidih. Tiriskan. 
  2. Masukkan kaldu ke dalam panci, panaskan hingga mendidih. Masukkan wortel, bawang bombay, bawang, daun bawang, dan kentang. Masak hingga mendidih. Masukkan daging salmon, lanjutkan sampai masak dengan api sedang. 
  3. Tambahkan garam dan gula pasir. Angkat.
  4. Sajikan
Dan itulah salah satu resep dalam memasak ikan salmon yang baik untuk ibu hamil, yang memang memberikan manfaat yang baik untuk perkembangan otak janin yang ada di dalam kandungan, agar lebih optimal, sehingga janin yang ada di dalam kandungan bisa menjadi anak yang cerdas ketika ia lahir hingga beranjak dewasa kelak.

Namun harap diingat, konsumsi salmon atau minyak ikan tidak berlebihan di minggu-minggu terakhir kehamilan. (inf)

About Author

Advertisement

Post a Comment

 
Top